Jasa penerjemah Inggris Indonesia berpengalaman selama 15 tahun yang menawarkan jasa turnitin, menulis, parafrase, desain, terjemahan, dll.

WhasApp

Algoritma Google Phantom Mei 2015

Ini adalah isu terbaru algoritma Google Phantom dari searchengineland.com yang sekaligus juga contoh terjemahan Inggris Indonesia dari saya. Searchengineland.com sendiri merujuk dari wartawan NBC yang menulis tentang “Google’s ‘Phantom’ Algorithm Update Hits Websites“. Belum ada berita resmi mengenai keberadaan algoritma google phantom update terbaru dari perusahaan Google sendiri. Jadi hal ini masih dapat dikatakan sebuah isu atau saat ini masih simpang siur tentang google phantom ini.

Saya menggunakan terjemahan Inggris Indonesia “gaya bebas” untuk berita algoritma phantom di bawah ini. Tujuannya agar lebih mudah dipahami oleh para pembaca termasuk juga beberapa informasi tambahannya dalam artikel mengenai google phantom ini.

Ilustrasi Gambar Algoritma Google Phantom (thenarration.com)
Ilustrasi Gambar Algoritma Google Phantom (thenarration.com)

Algoritma Google “Phantom” Terbaru Menyasar Tulisan “Bagaimana-Caranya”

NBC (nbcnews.com) telah melaporkan sebuah pembaruan algoritma “phantom” yang masih menjadi misteri. Algoritma terbaru ini telah diluncurkan oleh mesin pencari google saat ini. Algoritma terbaru google ini sangat berdampak sekali bagi para pemilik situs atau blog yang tulisannya umumnya bertemakan “bagaimana-caranya”.

Sebuah situs yang bernama HubPages.com yang memiliki lebih dari 870.000 koleksi blog-blog kecil dan berisikan tulisan mengenai berbagai jenis topik “bagaimana-caranya”, mengatakan bahwa hasil pencarian HubPages yang masuk dari Google mengalami penurunan hingga 22 persen. Penurunan ini mulai terjadi pada tanggal 3 Mei 2015 dan berlangsung pada minggu-minggu selanjutnya.

Situs besar lain seperti eHow.com, WikiHow.com dan Answers.com dan situs-situs lainnya juga mengalami penurunan jumlah pengunjung. Penurunan jumlah kunjungan yang cukup tajam ini terjadi sepanjang dua minggu belakangan ini atau setidaknya sejak tanggal 3 Mei 2015.

Gleen Gabe, seorang ahli pemasaran melalui dunia maya berpengalaman lebih dari 19 tahun yang berada di New Jersey Amerika Serikat dengan situsnya G-Squared Interactive hmtweb.com, berbicara mengenai algoritma google phantom ini. Ia menyebutkan bahwa salah satu hal yang terpenting dari dari pembaruan algoritma google phantom ini adalah pembaruan google update ini tidak ada pengumumannya. Google sendiri secara resmi belum menyebutkan keberadaan algoritma google phantom ini sendiri.

Melalui analisis data yang dilakukannya, Gabe menyatakan bahwa pembaruan algoritma google phantom ini tidak ada hubungannya dengan algoritma Panda atau algoritma Penguin. Namun demikian, pembaruan algoritma google phantom ini memiliki jenis target algoritma yang sama dengan target algoritma google Panda itu sendiri. Target algoritma google phantom yaitu situs atau blog yang tulisan-tulisannya “miskin” informasi (thin content).

Lebih jauh, Gabe menyebutkan algoritma google phantom ini menyasar pada situs atau blog yang  berisikan jebakan klik (clickbait), situs-situs yang terlalu banyak memiliki informasi tambahan (penerjemah: outbound link),  halaman blog yang hanya berisikan kumpulan-kumpulan video saja, dan situs atau blog dengan navigasi jelek atau yang menyulitkan para pengunjung. Maka situs atau blog seperti di atas dapat terkena dampak algoritma google phantom. Dampaknya algoritma google phantom yakni, menghilangnya situs-situs tersebut dari hasil pencarian mesin pencarian google beberapa minggu belakangan bulan Mei 2015 ini.

Pembaruan algoritma google phantom ini bisa dikatakan “kejam” dalam penerapannya. Pembaruan tampaknya ini tidak masalah dalam menghukum situs atau blog yang miskin informasi (penerjemah: dengan kata lain “situs-situs yang tidak jelas”).

“Saat Anda terkena dampak pembaruan algoritma google phantom pada tingkat domain situs anda atau terjadinya perubahan hasil urutan pencarian, maka hal ini isa berdampak pada keseluruhan (subdomain) situs tersebut… Halaman yang mengalami penurunan perlahan-lahan juga dapat ditarik dari hasil pencarian google.”

Secara resmi, Google belum berkomentar mengenai pembaruan algoritma phantom ini. Meskipun seorang tim dari google webmaster tools, Garry Illyes dalam acara pameran SMX Sydney pada pekan ini menyinggung mengenai hal ini. Ia menyebutkan bahwa akan ada perubahan terbaru pada inti algoritma google itu sendiri.

Berita algoritma google phantom
Sumber Terjemahan Berita Algoritma Google Phantom Mei 2015 (searchenginejournal.com)

Dengan adanya Google Knowledge Graph yang dikenal telah menghalau pengunjung dari situs-situs hasil pencarian situs “bagaimana caranya”, bersamaan dengan pembaruan algoritma phantom, maka hal ini akan menjadi tantangan tambahan bagi para menjadi blogger atau para penerbit iklan yang berbasiskan tulisan. Bahkan bagi Gabe sekali pun, yang mencari nafkah dari kegiatan analisis pencarian data, mengakui tidak dapat memperkirakan bagaimana bentuk bisnis di masa mendatang, baik itu minggu depan, bulan depan, dsb.

Apakah Anda memperhatikan perubahan yang besar pada jumlah kunjungan situs Anda pada awal bulan Mei 2015 ini? Jika iya, jenis tulisan apa yang Anda percayai menjadi target algoritma google phantom ini? Tidak banyak informasi yang rinci mengenai hal ini. Jadi informasi apa saja yang Anda sampaikan bisa jadi sangat berarti.

Sumber Terjemahannya:

Lihat sumber berita asli algoritma google phantom bisa dilihat di “Google “Phantom” Update Rolling Out Targeting Informational, ‘How-To’ Content” yang ditulis oleh Matt Southern.

Kesimpulan Algoritma Google “Phantom” Saat Ini

Pada intinya informasi algoritma google phantom ini masih belum pasti dan masih simpang siur. Mungkin ada baiknya menunggu berita resmi dari google itu sendiri atau mungkin menunggu dari tulisan om Matt Cutts soal algoritma google phantom. Salah satu cara menghadapi algoritma google phantom ini mungkin dapat menggunakan teknis penulisan seo 400-500 kata. Arti dari kata phantom itu sendiri dalam Bahasa Indonesia dapat diartikan sebagai “misterius, hantu, semu, momok, setan, dsb”. Jadi jelas, update algoritma google phantom terbaru ini masih misterius atau belum jelas dan pesan saya, “keep move on”.

Ridha Harwan
Ridha Harwan

Penjual jasa penerjemah Inggris ke bahasa Indonesia dan Indonesia ke bahasa Inggris. Cek profil di sini atau tombol media sosial di bawah ini. Tolong jangan percaya 100% dengan apa yang saya tulis di atas. Terima kasih atas kunjungannya. Silakan WhatsApp saya.

Articles: 552

Ikuti

Cara terbaik mengikuti tulisan tarjiem adalah dari surat elektronik.

12 Comments

  1. Tujuan google kan utk mencari kualitas yg terbaik ya. Jadi gk mudah diakal-akal dgn teknik seo yg biasa

  2. Saya juga merasakan ada beberapa hal yang aneh pada hasil pencarian google belakangan ini, ada beberapa peringkat keyword yang meningkat dengan drastis begitu saja, dan ada juga beberapa peringkat keyword yang anjlok tanpa saya ketahui sebabnya, mungkin saja update alogaritma phantom ini benar walapun kita belom memiliki bukti yang akurat

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *