Jasa penerjemah Inggris Indonesia berpengalaman selama 15 tahun yang menawarkan jasa turnitin, menulis, parafrase, desain, terjemahan, dll.
Uji Coba Tampilan Blog Anak Tema Twenty Sixteen, Brownie
Tampilan tema wordpress Stargazer diganti menjadi tampilan anak tema (child themes) Twenty Sixteen bernama Brownie sejak lusa kemarin.
Turunan tema Twenty Sixteen yang bernama Brownie ini tidak sengaja ketemu di Google. Ternyata desain modifikasi Brownie ini persis apa yang dibutuhkan pada tema-tema gratisan.
Tema Brownie Punya Slot Iklan Tanpa Plugin
Ini nih alasan utama kenapa ingin menguji tampilan blog dan lapak jasa penerjemah bahasa yang baru. Brownie memiliki ruang iklan yang persis berada di paling atas halaman. Padahal fasilitas ini biasanya hanya ada di tema-tema berbayar.
Kerennya lagi anak tema Brownie ini dibagikan secara gratis oleh purposethemes.com. Perlu mendaftar surel terlebih dahulu untuk mendapatkan tema Brownie.
Brownie Agak Bentrok Dengan Plugin Cache WP Rocket
Waktu memasang tema Brownie ini, ternyata tampilannya jadi berantakan lantaran beberapa fasilitas plugin cache WP Rocket diaktifkan. Akhirnya beberapa fasilitas plugin WP Rocket dinonaktifkan agar bisa menguji coba konversi iklan tema Brownie ini.
Seberapa Besar Konversi Iklan Ruang Iklan Paling Atas Tema Brownie?
Hal ini yang paling ingin diuji coba. Selama menggunakan Stargazer dan Twenty Twelve sebelumnya, konversi iklan atau pendapatan blog jasa terjemahan ini atas iklan yang dipasang tidaklah begitu besar.
Wajar saja lantaran posisi penempatan iklannya kurang strategis. Penempatan iklannya bukan berada di paling atas halaman blog, seperti halnya yang dimiliki si Brownie ini. Jika konversi iklan tema anak Brownie ini tinggi, kemungkinan besar tema ini akan dipertahankan.
Lagi pula tema Twenty Sixteen ini begitu sederhana. Gak terlalu aneh-aneh atau neko-neko. Agak keren juga diakses oleh pengguna ponsel. Hanya saja sayangnya memang, beberapa fasilitas plugin WP Rocket tidak terpakai. Padahal fasilitas ini berfungsi untuk mempercepat loading blog.
Struktur SEO Tema Twenty Sixteen Brownie vs Stargazer
Kerangka struktur (framework) Stargazer oleh themehybrid.com ternyata keren. Pantas saja pengembangnya membuat tulisan:
One of the most advanced themes to grace the WordPress universe.
Selama menggunakan Stargazer, pengunjung blog stabil bahkan cenderung meningkat. Entah apa penyebabnya. Kesannya, tema ini benar-benar mendukung kerjaan indeks laba-laba google.
Namun pada saat menggunakan Brownie ini, pengunjung tidak sestabil pada saat menggunakan Stargazer. Jadi, mari uji coba seberapa bagus baju baru gratisan merek Brownie ini.