Jasa penerjemah Inggris Indonesia berpengalaman selama 15 tahun yang menawarkan jasa turnitin, menulis, parafrase, desain, terjemahan, dll.
Ingin Menjadi Penerjemah Bahasa? Kenali Ilmu Ajaib Ini
Mungkin ini adalah tulisan kali ketiga soal tips menjadi penerjemah bahasa. Entah itu yang menawarkan jasa penerjemah inggris indonesia secara freelance atau yang menawarkan jasa terjemahan melalui pasar-pasar di dunia maya (marketplace) seperti di freelancer atau di upwork. Sebenarnya ide tulisan ilmu ajaib seorang penerjemah bahasa ini agak standar. Namun apa mau dikata, ternyata masih banyak yang belum mengetahui ilmu ajaib yang muncul di era-era zaman sekarang, zamannya android atau zamannya ponsel pintar.
Ilmu Ajaib Seorang Jasa Penerjemah Bahasa
Mau tahu ilmu ajaib yang setidaknya dikenali oleh mereka yang ingin menjadi atau belajar menjadi seorang penerjemah bahasa? Nama ilmu ajaib ini adalah ilmu google.com. Terkejut? Tentu tidak. Hal ini mungkin banyak yang mengatakan karena ini adalah ilmu standar. Bagaimana kalau begini, “Walaupun sudah mengenali ilmu ajaib ini, namun jika tidak digunakan percuma saja.“
Saat ini hampir semuanya sudah tersedia di internet. Anak zaman sekarang (mungkin termasuk saya) tidak perlu susah lagi mencari informasi, cukup cari akses internet dan gunakan perangkat untuk mengakses internet. Lalu ketikkan di Google apa yang ada di dalam pikiran Anda, khususnya hal-hal yang tidak diketahui dan yang ingin ditanyakan.
Permasalahannya, banyak yang tidak mau menggunakan mesin pencari google.com atau google.co.id. Mungkin sudah banyak jawaban atas pertanyaan-pertanyaan umum yang sering diajukan di Google. Namun sayangnya tidak sedikit yang enggan mencarinya terlebih dahulu di dunia maya melalui Google.
Cara Menggunakan Google dan Google Translate untuk Terjemahan Bahasa
Di sini saya akan fokus menggali lebih dalam trik menggunakan Google untuk mendukung kegiatan terjemahan bahasa. Google Translate sebenarnya banyak manfaatnya selain sebagai alat penerjemah bahasa.
Gunakan Operator Google Advanced Search Saat Mencari Kata Yang Akan Diterjemahkan
Buka google.com atau google.co.id, lalu pilih “Setting” yang terletak di kanan bawah. Lalu pilih “Advanced Search“. Bisa juga dengan memilih gambar roda yang terletak di samping kanan hasil pencarian. Lebih jelasnya, lihat gambar di atas atau gunakan tautan Google Advanced Search ini.
Layanan Google Advanced Search atau Google Penelusuran Lanjutan sendiri adalah layanan pencarian lanjutan google yang mencari informasi lebih rinci. Dalam kegiatan penerjemahan, sering menggunakan trik google penelusuran lanjutan ini.
Ilmu Ajaib Google (Tanda Baca, Simbol dan Operator)
Untuk lebih jelasnya, lihat gambar daftar operator pencarian google, tanda baca, dan simbol. Lihat rujukan resminya https://support.google.com/websearch/answer/2466433?hl=en. Silakan dibaca dan dipahami cara penggunaan penelusuran lanjutan Google ini. Akan lebih baik lagi jika dihapal tanda baca, simbol dan operator ini, agar mempercepat waktu pencarian padanan kata terjemahan yang tepat (riset kata).
Contoh Trik Menggunakannya Dalam Penerjemahan Bahasa
Trik yang sering digunakan adalah dalam kegiatan terjemahan bahasa dengan tanda baca petik dua (” … “). Tanda baca ” … ” sering dipakai jika ingin mencari istilah Bahasa Inggris ke dalam Bahasa Indonesia atau sebaliknya melalui hasil pencarian google. Misal saat akan mencari terjemahan Bahasa Inggris kata INECE (International Network for Environmental Compliance & Enforcement) dalam Bahasa Indonesia. Lalu masukkan kata “INECE” Jaringan Internasional, termasuk tanda petik dalam kata “INECE”. Hasilnya pun bisa terlihat di bawah ini.
Terlihat google menampilkan beberapa hasil pencarian kata terjemahan istilah “INECE” pada urutan pertama dan kedua hasil pencarian. Silakan dicoba.
Baca Juga: Cara Bekerja Jadi Penerjemah Setelah Lulus Kuliah Sastra Inggris
Trik lain yang sering digunakan adalah operator “FILETYPE:pdf” (tidak ada dalam gambar di atas). Fungsi operator ini yakni menampilkan hasil pencarian yang arsipnya dalam bentuk PDF. Biasanya digunakan saat menerjemahkan istilah-istilah formal yang kemungkinan sudah ada di internet. Unduh gratis buku “Using Google Advanced Search” atau tautan ini, jika ingin lebih mendalam mengetahui ilmu ajaib ini.
Penutup Ilmu Ajaib Seorang Penerjemah Bahasa (Inggris-Indonesia)
Tulisan ini hanya ingin mencoba menyampaikan kalau saat ini hampir semua informasi-informasi umum telah tersedia di belantara dunia maya. Jika beruntung maka kita dapat menemukannya secara tepat dan cepat, khususnya dalam kegiatan terjemahan bahasa. Tulisan ini sebenarnya ingin menyampaikan “jangan enggan menggunakan Google”. Saat menerjemah hampir tidak bisa lepas dari koneksi internet. Terlebih khusus saat sudah menerjemahkan dokumen-dokumen terjemahan bidang keilmuan yang spesifik. Di saat kata yang akan diterjemahkan tidak ditemukan di dunia maya (Google), saat itu pula kita akan menggunakan pedoman teori-teori dalam penerjemahan bahasa. Berekreasilah menggunakan trik di atas.