Jasa penerjemah Inggris Indonesia berpengalaman selama 15 tahun yang menawarkan jasa turnitin, menulis, parafrase, desain, terjemahan, dll.

WhasApp

Variasi Lain Media Iklan Toko Daring: Shopious

Ulasan kali ini saya akan menulis tentang Shopious. Ejaan cukup membuat jari terkadang salah mengetik toko daring ini atau toko online ini. Secara sederhananya Shopious menjelaskan dirinya sebagai,

Shopious itu tempat iklanin Toko Online, semacam yellow pages untuk online shopping.

Logo Shopious
Shopious : Media Iklan Toko Online

Kalau saya pribadi menyebutkan Shopious adalah tempat kita mengiklankan toko kita dengan cara kita membayar uang pembayaran secara bulanan. Jadi tidak heran kalau Shopious sendiri menyebutkan kata-kata ‘yellow pages’, karena yellow pages itu sendiri kita harus membayar sejumlah uang jika ingin memasang di Buku Kuning ini. Shopious ini tampaknya  saat ini merupakan media iklan berbasiskan akun instagram.

Cara Memasang Iklan di Shopious

  1. Membayar uang bulanan di Shopious.
  2. Shopious akan mengambil foto yang ada di Instagram.
  3. Iklan akan ditampilkan sendiri oleh situs Shopious.

Untuk biaya bulanan pemasangan iklan di Shopious sekitar 60 ribu rupiah untuk pemasangan 10 foto dan 70 ribu rupiah untuk pemasangan 20 foto. Untuk saat ini Shopious hanya bisa menerima toko yang menjual produk-produk busana, kecantikan dan dekorasi rumah. Beberapa contoh barang-barang yang dijual di Shopious yaitu, sepatu wanita, tas wanita, pakaian atasan dan pakaian bawahan  dsb.

Biaya pasang iklan di Shopious
Biaya pasang iklan di Shopious.com

Cara Membeli Barang Dari Shopious

Lalu bagaimana cara jika kita ingin membeli barang dari Shopious.com. Caranya kita tinggal menghubungi nomor kotak yang ada di masing-masing halaman toko yang ada di Shopious. Jadi Shopious hanyalah perantara saja bagi penjual dan pembeli. Hanya saja Shopious memungut biaya bagi yang ingin menjual barangnya melalui media iklan toko daring (online) Shopious.

Desain Situs Shopious

Jika melihat tampilan Shopious saat ini, tampaknya media iklan ini menggunakan tema desain tata busana. Tampilan Shopious saat ini terlihat sederhana dan ringan. Halamannya tidak lama atau berat saat dibuka. Pemilihan warna desain halamannya menggunakan halaman ‘lembut’. Biasanya toko online itu banyak sekali pernak-pernik yang menghiasi halamannya. Namun Shopious menggunakan konsep yang sederhana dan terdapat juga blog Shopious. Saat ini Shopious memiliki daftar toko-toko yang tersebar di seluruh Indonesia. Pada saat saya membuka daftar toko yang terdaftar di Kota Bandung, cukup banyak ternyata.

Salah Satu Kelebihan Shopious

Jika merujuk dari penjelasan Shopious memilki perangkat lunak berdasarkan selera para pembeli, yakni menggunakan sistem penilaian (vote). Media ikan ini juga mengkombinasikan antara stok jumlah seleksi barang yang sangat banyak, bervariasi barang serta menghadirkan kualitas barang yang tinggi kepada para calon pembelinya.

Bagi saya pribadi, kelebihan Shopious terletak dari biaya keanggotaannya. Dengan biaya keanggotaan, maka tidak semua orang bisa bebas memasang iklan di Shopious. Setidaknya dapat mengurangi banyaknya penipu yang beredar di dunia maya. Di mana saat ini semakin banyak saja pilihan untuk berbelanja di toko daring dan salah satunya di shopious.com.

Ridha Harwan
Ridha Harwan

Penjual jasa penerjemah Inggris ke bahasa Indonesia dan Indonesia ke bahasa Inggris. Cek profil di sini atau tombol media sosial di bawah ini. Tolong jangan percaya 100% dengan apa yang saya tulis di atas. Terima kasih atas kunjungannya. Silakan WhatsApp saya.

Articles: 552

Ikuti

Cara terbaik mengikuti tulisan tarjiem adalah dari surat elektronik.

2 Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *